Notification

×

Iklan

Bupati Catur Ucapkan Selamat Langsung Kepada Leani Ratri Oktila Melalui Video Call Saat Kunjungi Rumahnya di Desa Siabu

Senin, September 06, 2021 | 21:02 WIB Last Updated 2021-09-06T14:30:28Z
Foto Diskominfo Kampar, Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto saat Video Call dengan Leani Ratri Oktila.


2.542 Views

SIABU  KAMPAR. Kampoengnews.com . Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto Kunjungi rumah kediaman Leani Ratri Oktila Senin, 06/09/2021 di Desa Siabu kecamatan Salo kabupaten Kampar.

Beliau didampingi oleh Camat Salo Amir Lutfi dan kepala Desa Siabu Heri Ahmad Firdaus, dan beberapa pejabat Kampar lainya.

Tiba di rumah Leani,  Bupati Kampar  disambut hangat oleh kedua orang tua Leani Ratri Oktila, beserta keluarga besarnya. 

Kedatangan Catur dalam rangka untuk menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada keluarga, atas prestasi yang sangat luar biasa diraih oleh Leani Ratri Oktila.

" Kami sangat bangga putra Siabu  telah berhasil meraih prestasi luar biasa, yaitu saudari Leani Ratri Oktila, telah membuat Indonesia bangga, khususnya Kabupaten Kampar, beliau berhasil meraih medali perak dan emas di paralimpiade di Tokyo 2020," ungkap Catur.

Selamat kepada Bapak dan keluarga, atas prestasi anaknya, kita harus bangga menjadi putra Siabu", tambah Bupati.

Kedatangan Bupati Kampar disambut oleh kedua orang tua Ratri.

Bupati Kampar juga  sempat video call dengan Leani Ratri Oktila yang masih berada di Tokyo Jepang, dalam percakapannya Catur mengucapkan selamat, dan rasa bangga mewakili masyarakat kabupaten Kampar.

" Saya Bupati Kampar juga mewakili masyarakat kabupaten Kampar, Mengucapkan Selamat  kepada Ratri ya , dan terima kasih dengan prestasimu telah  mengharumkan Indonesia dan kabupaten Kampar, selamat sukses dan kembali ke Indonesia," kata Catur.

Orang tua Leani sangat bahagia sekali, karena Bupati Kampar berkenan meluangkan waktu untuk berkunjung kerumahnya, untuk mengucapkan selamat atas prestasi putri beliau.

Leani adalah putra asli desa Siabu yang telah berhasil menjadi atlet juara dunia saat ini. Di ajang Paralimpiade Tokyo 2020, Leani merupakan pemegang rangking nomor 1 dunia di 3 nomor (WS, WD, XD). Ia merupakan satu-satunya atlet Indonesia dan pertama kali meraih emas dengan dua medali sekaligus, plus 1 perak, maka  pantas dia disandang gelar “Ratu Parabadminton di Paralimpiade 2020”.
 
Dengan prestasi yang luar biasa tersebut, maka  sudah semestinya pemerintah memberikan apresiasi dan dukungan atas keberhasilan beliau, mengharumkan daerah dengan prestasi yang membanggakan.
×
Berita Terbaru Update